30.4 C
Indonesia
Sabtu, Juli 27, 2024

Polsek Purwoasri Patroli Dialogis Ajak Para Pemuda Hindari Tindakan Merugikan

Kediri – Bidik86.com || Polsek Purwoasri Polres Kediri terus mengambil langkah preventif dalam upaya harkamtibmas, khususnya di kalangan pemuda.

Salah satunya dengan melakukan patroli dialogis pada lokasi-lokasi yang ramai dikunjungi muda-mudi di wilayah hukum Polsek Purwoasri.

Kapolsek Purwoasri AKP Irfan Widodo, S.H. mengatakan, ini dilaksanakan untuk mengajak mereka menjauhi tindakan-tindakan yang merugikan, seperti balap liar, pergaulan bebas hingga penggunaan obat-obatan terlarang (narkotika).

Patroli dialogis, lanjut AKP Irfan, merupakan upaya untuk menjaga generasi muda dari berbagai hal yang dapat mengganggu keamanan bersama serta lingkungan negatif yang dapat merusak masa depan.

“Kami sadar akan pentingnya melindungi generasi muda dari berbagai ancaman. Untuk itu, kami rutin melakukan patroli dialogis untuk memberikan pemahaman dan pengarahan,” tuturnya, Senin (13/5/2024).

Dalam pelaksanaannya, petugas turun langsung untuk berinteraksi dan berkomunikasi secara langsung melalui dialog yang santun dan persuasif.

“Harapannya pemuda bisa menjadi agen perubahan positif di lingkungan mereka dan berperan aktif membangun masyarakat yang lebih aman, tertib dan harmonis,” tambah AKP Irfan.

Menurut AKP Irfan, keberhasilan dalam melibatkan para pemuda dalam upaya menjaga kamtibmas akan memberikan dampak positif yang besar bagi kemajuan dan kesejahteraan bersama.

Editor: Didik/hms

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
spot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Most Popular

Recent Comments